Jumat, 08 Desember 2017

Kamu Harus Tahu Jenis & Macam Klasifikasi Website di Internet

ARSPuja Labs - Kamu Harus Tahu Jenis & Macam Klasifikasi Website di Internet

Kamu sering membuka Internet tapi tidak tahu tipe website apa yang kamu kunjungi. Jadilah cerdas mulai saat ini biar lebih teliti dan paham dengan apa yang akan anda lakukan dalam website yang sedang diakses tersebut.

source: buddingblogs.com

Dilihat dari bentuk dan fungsinya WEBSITE adalah sekumpulan halaman informasi yang disediakan melalui jalur internet sehingga bisa diakses di seluruh dunia selama terkoneksi dengan jaringan internet. Website merupakan sebuah komponen yang terdiri dari teks, gambar, suara animasi sehingga menjadi media informasi yang menarik untuk dikunjungi oleh orang lain.

Pada prinsipnya website terbagi menjadi dua yaitu website statis dan website dinamis yang dimana setiap jenis website itu memiliki perbedaan prinsip yang sangat besar.

A.    Pengertian website statis

Pengertian website statis adalah sebuah website yang hanya mampu menampilkan front page saja atau singkatnya website jenis statis ini website yang sifattnya statis. Untuk mengupdate website statis, menambah content website statis dan hal-hal yang berhubungan dengan penambahan content harus anda lakukan di lokal komputer karena website statis ini tidak memiliki halaman administrator. Website statis ini persis seperti brosur. Bedanya, brosur di cetak dan disebarkan, sedangkan website statis di host dan diakses melalui internet. Keuntungan menggunakan website statis adalah jika anda menginginkan website yang tidak perlu atau tidak membutuhkan pengupdate-an dalam jangka waktu pendek sedangkan kekurangannya adalah kebalikan dari keuntungan menggunakan website statis yang dimana pembaharuan atau pengoreksian kesalahan akan informasi tidak dapat dilakukan.


B.    Pengertian website dinamis

Adalah website yang didalamnya terdapat campur tangan dari sisi pengunjung, dengan kata lain terdapat interaktivitas didalam website itu, karena dalam website tersebut terdapat pemrograman dan unsur database. Website dinamis memiliki dua buah halaman yakni halaman front page dan halaman administrator. Kedua halaman itu memiliki kegunaan yang berbeda pula sesuai dengan namanya. Front page sebuah halaman yang diperuntukan untuk para pengunjung website sedangkan halaman administrator sebuah halaman yang ditujukan untuk web master / administrator website dinamis melakukan penambahan content, update content, edit content dan lain sebagainya. Sehingga pengupdate-an akan lebih mudah dan bisa dilakukan secara real time, atau online.

Website dinamis dikarenakan lebih populer pada saat ini sehingga perkembangannya sangat pesat sehingga dapat diklasifikasikan lagi diantaranya:

1. News Site (Situs Berita)
biasanya berisi artikel-artikel atau berita-berita yang diupdate secara rutin. Pada beberapa situs, pengunjung atau user bisa meninggalkan komentar.
Contoh:

  1. Detiknews
  2. Antaranews
  3. Reuters
  4. BBC dll.


2. Social Network Site (Situs Jejaring Sosial)
Web ini memungkinkan pengguna atau pengunjung dapat melakukan komunikasi sesuai dengan pelayanan yang diberikan oleh websitenya.
Contoh:

  1. Friendster
  2. MySpace
  3. Facebook
  4. Tagged dll



3. Forum (Diskusi)
Dibuat khusus agar para member dapat berdiskusi sesuai dengan topic-topik yang telah ditetapkan. Untuk membuat forum diskusi biasanya menggunakan platform2 yang sudah tersedia, baik yang berbayar seperti vBulletin ataupun yang gratisan seperti phpBB, SMF dan lain-lain.
Contoh;

  1. Kaskus
  2. Detik forum
  3. Rumah Motor
  4. PHPBulider.com dll.


4. e-Commerce atau Toko Online
dibuat khusus untuk menjual produk secara online. Umumnya dilengkapi dengan shopping cart (keranjang belanja) untuk memudahkan user/pengunjung berbelanja. Tapi sebagian juga hanya berupa catalog online yang lengkap dengan detil dan harga produk, untuk melakukan pembelian dapat dilakukan melalui email atau telepon.


5. Search Engine (Mesin Pencari)
Situs yang dibuat khusus untuk mencari informasi sekaligus gateway ke halaman-halaman situs lain.
Contoh:

  1. Google search
  2. Yahoo search
  3. BingAltavista dll.


6. Archive Site
Situs khusus dimana para pengguna dapat berbagi informasi dan disimpan dalam arsip-arsip elektronik.
Contoh :

  1.  Yahoogroups
  2.  Google Groups
  3.  Wikipedia
  4.  Archive.org dll


7. Blog
biasa juga disebut diari online dimana pemilik (individu atau group) dapat mengupdate artikel, baik tulisan, gambar ataupun file multimedia lain secara rutin dimana semua entri tersusun berurutan dan memiliki fasilitas komentar buat pengunjung. Secara standar blog juga telah dilengkapi dengan sidebar yang full custom, fasiltas RSS dan permalink.


8. Corporate/Company Website
biasanya berisi informasi2 umum dan kegiatan2 suatu perusahaan.


9.  Web Portal
bentuk sederhana dari search engine dimana situs ini berisi informasi-informasi singkat dan link ke sumber yang berupa situs-situs lain.


10. Community site (Situs Komunitas)
situs yang dibuat khusus untuk komunitas-komuntas tertentu untuk berbagi informasi yang terbatas.


11. File Sharing
situs yang dibuat khusus untuk berbagi file, baik gambar, video, musik dan file-file digital lainnya. Ada yang berbayar adapula yang gratisan.
Contoh:

  1. Photobucket
  2. Flickr
  3. Imageshack
  4. Rapidshare
  5. 4shared dll.



12. Business Online Site
Ditus-situs yang dibuat dengan tujuan bisnis online. Ada banyak jenis bisnis online yang disediakan oleh situs-situs ini dan dibutuhkan 1 bahasan terpisah untuk membahas situs-situs yang menyelenggarakan bisnis online termasuk menawarkan pekerjaan-pekerjaan online.


Pengklasifikasian diatas dipisahkan berdasarkan kegunaan dari web tersebut, tentunya jika melihat dari sudut pengklasifikasian lain hasilnyapun akan jenis berbeda. Akan tetapi pengklasifikasian ditatas cukup untuk memberikan gambaran tentang pengklasifikasian web sesuai dengan kegunaan web itu sendiri.

Anda mau menambahkan tentang: Kamu Harus Tahu Jenis & Macam Klasifikasi Website di Internet tuliskan di komentar guys :)

#Ars


Silahkan berkomentar dengan sopan dan tidak mengandung unsur SARA sesuai topik artikel diatas. Diluar itu komentar anda akan penulis hapus. Terimakasih :)
EmoticonEmoticon